Perayaan Hari Raya Anak Yatim 10 Muharrom 1439 H Dusun Jejeran 1
WONOKROMOINFO. Jam'iyah Al Barjanji Malam Rebo Dusun Jejeran 1 melaksanakan kegiatan Hari Raya Anak Yatim 10 Muharrom 1439 H ( Santunan Anak Yatim) hari ini Sabtu (30/9/2017) bertempat di Mushola Krajan.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh tokoh masyarakat serta para kyai antara lain Simbah Kyai H. Sarnubi, Kyai Za'imul Umam dan H. Dzakiron selaku Ketua RT 03 Jejeran 1 serta ratusan warga.
Ibu Wiqoyati Afif selaku Ketua panitia menjelaskan bahwa kegiatan tersebut rutin setiap 10 Muharrom dilaksanakan untuk setiap tahunnya dan tahun ini (2017) dapat menyantuni seluruh anak yatim se Desa Wonokromo yaitu 48 anak. Adapun rangkaian acaranya adalah sebagai berikut :
- Pembukaan
- Amaliyah Al Barjanji oleh Jam'iyah Al Barjanji Malam Rebo
- Tahlil yang dipimpin oleh Kyai Za'imul Umam
- Doa oleh Kyai H. Sarnubi
- Pelaksanaan Santunan oleh Jam'iyah Al Barjanji Malam Rebo Jejeran 1
- Penutup
(Must-2017)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin