Universitas Janabadra Yogyakarta mengadakan KKN di Desa Wonokromo
WONOKROMOINFO. Puluhan mahasiswa KKN Universitas Janabadra Yogyakarta Periode Antar Semester Tahun 2017 silaturahmi pada Pemerintah Desa Wonokromo Jumat (20/10/2017). Kegiatan tersebut dihadiri oleh carik Desa Wonokromo, H. Akhmad Riyanta, Kasi Pelayanan, Mustain, Kaur TU MH. Ardiansyah, S.IP dan Bapak Pitoyo (Perwakilan LP3M Universitas Janabadra) .
Dalam kesempatan ini, H. Akhmad Riyanta selaku carik Desa Wonokromo menyampaikan bahwa pamong desa wonokromo saat ini di dominasi generasi yang muda, dan mengenalkan bahwa di Desa Wonokromo mayoritas penduduknya beragama Islam dan sangat toleran.
“Mahasiswa KKN selaku pendamping masyarakat membantu masyarakat untuk menemukan dan mengenali masalah serta potensi desa, termasuk apa yang ingin dicapai oleh masyarakat di desa tersebut, dan bisa berpartisipasi dalam pembangunan.” ujar Carik Desa Wonokromo H. Akhmad Riyanta.
Arifin Dimyati selaku koordinator KKN mengenalkan mahasiswa Universitas Janabadra yang akan melaksanakan KKN di Desa Wonokromo dan menyampaikan bahwa mayoritas mahasiswa yang akan melaksanakan KKN tersebut mayoritas sudah bekerja dan akan menempati wilayah RT 03 Dusun Brajan.
Arifin juga menuturkan, melalui kegiatan KKN ini mahasiswa diharapkan dapat memberikan pengaruh positif kepada masyarakat desa untuk lebih dapat mengembangkan kapasitas diri serta memiliki keinginan untuk bersama-sama memajukan desa Wonokromo dan akan mensosialisasikan tentang hukum.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin