MMD-3 Dusun Brajan dan Pemantapan Launching Posbindu BAHTERA

11 Januari 2020
Eko Sapto
Dibaca 75 Kali
MMD-3 Dusun Brajan dan Pemantapan Launching Posbindu BAHTERA

Wonokromoinfo - Mengawali tahun 2020 dengan semangat yang luar biasa, warga Brajan mengikuti MMD ke-3 yang diadakan mahasiswa K3M UGM. Musyawarah ini dilaksanakan pada selasa malam(07/01/2020) diikuti oleh perwakilan tokoh masyarakat, seluruh ketua RT Dusun Brajan, kader posyandu dan posyandu Lansia, serta kader Posbindu BAHTERA yang dikuati oleh pemuda- pemudi Dusun Brajan dan Ibu- ibu usia produktif.

Pelaksanaan MMD ini bertempat di rumah Dukuh Brajan. Dalam MMD ini disampaikan tentang laporan terkait program mahasiswa K3M UGM yang sudah terlaksana. Selain itu juga membahas tentang rencana kegiatan Launching Posbindu BAHTERA yang akan diisi dengan acara Jalan Sehat kemudian dilanjutkan dengan cek kesehatan dan panggung hiburan.

Fuad selaku dukuh BrajanĀ  menyampaikan bahwa rencananya acara ini akan diikuti oleh sekitar 800 peserta yang semua itu termasuk dalam sasaran kegiatan posbindu dusun Brajan. Selain itu panitia kegiatan yang diketuai oleh Ahmaf Afisal juga akan mengundang semua donatur yang telah memberikan kontribusinya dalam acara tersebut. Harapnya acara ini akan berjalan dengan lancar dan bisa memberikan manfaat dan hiburan bagi warga Brajan.