Keberadaan Ular Piton di Sungai Belik Resahkan Warga

14 Januari 2020
Administrator
Dibaca 81 Kali
Keberadaan Ular Piton di Sungai Belik Resahkan Warga

Wonokromoinfo - Warga di Dusun Jejeran I, Jejeran II dan Dusun Ketonggo Desa Wonokromo Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul Sabtu (11/01/2020), dihebohkan dengan adanya seekor ular piton di tepian sungai belik. Ular dengan ukuran panjang lebih kurang empat meter ini sebelumnya pernah dilihat oleh sejumlah warga. Namun, upaya warga untuk menangkap ular tersebut tidak berhasil.

Penampakan ular ini membuat warga Dusun Jejeran I, Jejeran II dan Dusun Ketonggo sempat resah dan takut melewati sungai belik. "Ular ini terlihat disekitaran jembatan sungai belik pada Sabtu malam tadi. Kami takut karena ularnya sangat besar," kata Satrio Dewo Asmoko

Satrio mengungkapkan, kami berlima melihat ular tersebut di bantaran sungai tak jauh dari rumah saya. Setelah kami melihat ular tersebut di air, kami tidak berani menangkapnya karena ularĀ  tersebut besar.

Menurut Mustamid selaku Kepala Dusun Jejeran I, warga mulai curiga dengan keberadaan ular tersebut lantaran beberapa hewan unggas peliharaan mereka kerap hilang secara misterius. Kami berharap ada yang bisa menangkap ular piton tersebut agar masyarakat tidak cemas. Saat ini ular piton masih berkeliaran di sungai belik. (Must)