Wujudkan Kampung Sehat, Warga Dusun Demangan Senam Pagi Bersama
Wonokromoinfo – Dalam rangka mewujudkan kampung sehat, warga Dusun Demangan Desa Wonokromo, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul beramai-ramai mengikuti senam minggu pagi.
Dalam kegiatan yang diprakarsai Kepala Desa Wonokromo H. Edy Pudjono, S.IP.,MAP. yang diikuti berbagai kalangan, mulai dari anak-anak,remaja hinga ibu-ibu rumah tangga itu berlangsung sangat meriah dan penuh dengan suasana keakraban antar sesama warga.
Kepala Desa Wonokromo Edy Pudjono saat dihubungi kontributor disela-sela kegiatan pada minggu, (14/4/2019) pagi mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan selain untuk mewujudkan kampung sehat, juga merupakan ajang silaturahmi antar warga Dusun Demangan
“Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap hari minggu pagi. Alhamdulillah acara ini mendapat sambutan yang positif dari masyarakat, terbukti masyarakat sangat antusias mengikuti kegiatan ini. itu, artinya kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat dengan berolah raga itu sudah baik,” katanya.
Selain menggalakan senam minggu pagi, kata Edy Pudjono pihaknya juga selalu mengajak masyarakat yang dipimpinnya untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, terutama lingkungan tempat tinggal masing-masing.
“Kita selalu menghimbau warga untuk selalu hidup sehat dengan berolah raga dan membiasakan menjaga kebersihan lingkungan. Sebab dengan begitu, kenyamanan dan kesehatan dapat tercipta,” katanya.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin