PENTINGNYA UPDATE KEPENDUDUKAN
KAMIS 16 JANUARI 2020 Jam 09.00 WIB, dilaksanakan Rapat Koordinasi Evaluasi Data Monografi Desa tahun 2019 dan Persiapan Monitoring Sistem Informasi Desa ( SID ) Tahun 2020.
Dalam kegiatan ini Narasumber dari Kepala Bagian Administrasi Desa Kabupaten Bantul Drs. Kurniawantoro MSi. dan Narasumber kedua dari Kominfo Kabupaten Bantul Yahya Padega Putra.
Pada Kesempatan ini Kepala Bagian Administrasi Desa Kabupaten Bantul Drs. Kurniawantoro MSi. menyampaikan :
a. Kebanyakan Desa di wilayah Kabupaten bantul untuk ADD dipastikan naik. Indikasi kenaikan atau penurunan ADD didasarkan dari data Jiwa miskin sebagai indikator utama.
b. Ada Reawort untuk Desa yang data jiwa miskinnya turun, yaitu hanya untuk desa yang rangking I dan Rangking II terbanyak jiwa miskinnya turun.
c. Sesuai dengan PP 11 tahun 2011 dikatakan : jika ADD mepet untuk siltap maka ADD bisa dianggarkan untuk siltap semua.
d. Data kependudukan dianjurkan untuk bisa di update setiap sebulan sekali di masing-masing desa untuk mengetahui tingkat/jumlah penduduk saat itu.
e. Akan dilaksanakan monitoring SID ke masing-masing desa sesuai jadwal yang sudah dibuat oleh Kominfo Kabupaten Bantul.
Pada Kesempatan ini pula dari Kominfo Kabupaten Bantul Yahya Pandega Putra menyampaikan :
- disampaikan penanggungjawab SID ditingkat kabupaten bantul dari kominfo tahun 2020 ini adalah Mas Riris
- SID ditingkat kabupaten akan fakum ketika SID ditingkat Desa fakum, oleh karena itu dihimbau bagi masing-masing desa untuk aktif dalam membuat berita dan meng uploud ke SID Desa.
- Diharapkan Desa dapat meng update data secara berkala , termasuk data kependudukan.
- untuk pelaksanaan monitoring SID sekaligus monitoring Monografi Desa.
Dari sosialisasi dan rakor ini maka disimpulkan bahwa update serta input data kependudukan di aplikasi SID desa serta pentingnya keaktifan masing-masing Desa untuk membuat berita tenang masing-masing Desa.
(Liputan : ArdiDay) 29-01-2020
Dokumen Lampiran
PENTINGNYA UPDATE KEPENDUDUKANKirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin