Pengajian Memperingati Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW Dusun Brajan Tahun 2020

22 Maret 2020
Demo
Dibaca 79 Kali
Pengajian Memperingati Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW Dusun Brajan Tahun 2020

Brajan, Kamis 21 Maret 2020 jam 20.00 WIB warga dusun Brajan melaksanakan peringatan Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW.

Acara ini dihadiri Kyai Abdurrahman dari Dlingo, seluruh elemen Dusun Brajan Bapak Kyai Ibu Nyai, Bapak Dukuh beserta semua lembaga, baik RT,Pokgiat,Takmir, Muda Mudi dusun Brajan serta semua warga dusun brajan,kurang lebih 1200 orang jamaah pengajian yang menghadiri acara ini.

dalam sambutannya  Dukuh Brajan Fuad Hasim di acara ini disampaikan beberapa informasi kepada masyarakat yaitu :

  1. Tentang terlaksananya kegiatan pembangunan pengatapan halaman masjid brajan yang merealisasikan infaq masyarakat dusun brajan sebesar 270 juta rupiah.
  2. Disampaikan informasi antisipasi virus corona.
  3. Dalam acara malam ini sebagai moment aktifnya kembali kegiatan budaya religi yaitu sholawat Jawa dan hadroh ibu ibu PKK.
  4. Disampaikan juga untuk kegiatan pengibadatan di masjid brajan semakin baik dengan penuhnya warga yang jamaah 5 waktu di masjid brajan.
  5. Dihimbau juga untuk Kegiatan Romadlon yang akan datang warga untuk bisa melaksanakan ibadah di bulan romadlon dengan baik dan meramaikan masjid. Liputan : ArdiDay (21-03-2020)