SERAH TERIMA LAPORAN KETERANGAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAH KALURAHAN (LKPPKAL) TAHUN ANGGARAN 2024

Wonokromo, 21 Maret 2025. Telah dilaksanakan agenda Serah Terima Dokumen Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintah Kalurahan (LKPPKal) Wonokromo Tahun Anggaran 2024. Dihadiri oleh unsur Pemerintah Kalurahan, Bamuskal, dan Perwakilan Lembaga PKK, LPMKal, dan Karangtaruna Wonokromo. Acara berjalan lancar dan hikmad.
Bamuskal diwakili oleh Ketua Bamuskal menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada Pemkal atas kerja keras nya seluruh Tim Penyusun LKPPKal sehingga bisa berhasil menyelesaikan laporan tersebut sebelum jatuh tempo yang telah ditentukan yakni di akhir bulan Maret. Setelah itu Lurah juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Tim Penyusun LKPPKal TA 2024 ini sehingag bisa selesai tepat pada waktunya dengan hasil yang bisa dibilang lengkap cukup memuaskan. Beliau berharap agar seterusnya Tim Penyusun dapat melaksanakan tugas dan kewajibannya seperti ini terus sehingga bisa selesai tepat waktu.
Kemudian dilaksanakan sesi serah terima dan dokumentasi penyerahan Dokumen LKPPKal dari Pemkal yang diwakili oleh Lurah Wonokromo kepada Bamuskal yang diwakili oleh Ketua Bamuskal.
Acara berjalan hikmad dan lancar. Setelah penyerahan dokumen LKPPKal oleh Pemkal kepada Bamuskal tersebut maka selanjutnya adalah tugas Bamuskal untuk menyelesaikan Laporan Kinerja Bamuskal Tahun Anggaran 2024.



Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin